Seni Pertunjukan

Universitas Islam Riau

Sejarah Program Studi

Nama Program Studi Pendidikan Seni Pertunjukan FKIP – UIR, resmi digunakan bersamaan dengan dikeluarkannya Surat Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Tekbologi Republik Indonesia, Nomor 126/E/A/2024, pada tanggal 17 Januari 2024. Pada dasarnya, program studi ini telahpun berjalan dengan nama Program Studi Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik (SENDRATASIK). Prodi Sendratasik FKIP UIR didirikan pada tahun 1986, berdasarkan izin Direktoran Pendidikan Tinggi Depdiknas Nomor: 0387/o/1986. Adapun yang menjadi ketua prodi ketika itu adalah Drs. Al-Azhar, selama 4 tahun dan kemudian dilanjut kepada H. Muslim, S.Kar, M.Sn selama beberapa periode. Prodi Sendratasik juga pernah dipimpin oleh Hj. Yahyar Erawati, S.Kar., M.Sn, Selanjutnya prodi Sendratasik juga pernah dipimpin oleh Dr. Nurmalinda, M.Pd., dan kemudian dilanjutkan oleh Dewi Susanti, S.Sn., M.Sn. Periode berikutnya Prodi Sendratasik dipimpin oleh Evadila, S.Sn., M.Sn., dan saat ini hingga Oktober 2025, prodi ini dipimpin oleh Idawati, S.Pd., M.A.

 

Didirikannya Prodi Pendidikan Seni Pertunjukan, adalah untuk menjawab kebutuhan tenaga pendidik seni sebagai salah satu pilar pembentukan karakter bangsa. Keunggulan Prodi Seni Pertunjukan dalam pengembangan ilmu adalah mengembangan model atau strategi pembelajaran seni pertunjukan, terintegritas dan menumbuhkan jiwa yang beradab serta mampu hidup rukun dan harmonis di lingkungan masyarakat yang majmuk. Selain itu, keunggulan lain juga dapat dilihat dari kemampuan imajinasi intelektual dan ekspresif. Artinya, melalui pendidikan seni pertunjukan, mahasiswa dituntut untuk memiliki kepekaan rasa, keterampilan serta mampu menerapkan teknologi dalam berkreasi di dalam karyanya.

VISI KEILMUAN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN SENI PERTUNJUKAN

Menjadi Program Studi Pendidikan Seni Pertunjukan yang Unggul, Adaftif dan Berkalas Dunia berbasis iman dan taqwa di tahun 2041.”

MISI KEILMUAN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN SENI PERTUNJUKAN

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran Pendidikan Seni Pertunjukan yang berkualitas, unggul dan berdaya saing tinggi, adaptif, beriman dan bertakwa, berbudi luhur dan berakhlak mulia, cinta tanah air, berdedikasi tinggi dan bertanggung jawab.
  2. Menyelenggarakan penelitian pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi bereputasi internasional yang berbasis iman dan takwa
  3. Menyelenggarakan pengabdian masyarakat yang terkait dalam bidang pendidikan Seni pertunjukan yang berbasis iman dan takwa
  4. Meningkatkan kualitas dan kuantitas pelayanan dan pengabdian dalam bidang pengembangan pendidikan Seni Pertunjukan

KURIKULUM MBKM TAHUN 2021 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN SENI PERTUNJUKAN

Tujuan Keilmuan

Tujuan keilmuan Program Studi Pendidikan Seni Pertunjukan:

  1. Menghasilkan lulusan yang memiliki keunggulan dalam kompetensi Seni pertunjukan, pedagogik, dan teknologi informasi serta berjiwa enterpreneur (di tingkat internasional).
  2. Menyelesaikan permasalahan dalam bidang pendidikan Seni Pertunjukan melalui penelitian serta mempublikasikan hasil penelitian pada skala nasional, internasional, dan (internasional bereputasi)
  3. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat untuk memecahkan permasalahan bersama melalui kegiatan pengabdian dalam bidang pendidikan Seni Pertunjukan
  4. Menghasilkan bentuk Kerjasama secara berkelanjutan dengan berbagai pihak dari dalam dan luar negeri pada bidang pendidikan Seni Pertunjukan  dan  ilmu  Seni Pertunjukan
  5. Membangun kehidupan kampus yang kondusif untuk pendidikan berkualitas yang berlandaskan dakwah islamiyah



Profil Lulusan

                Sebagai program studi yang menyelenggarakan proses pembelajaran pendidikan seni, maka di dalam perjalanannya, prodi Sendratasik melengkapi hal-hal yang mengakomodir kearah hal tersebut. Dari bidang vokasi, mahasiswa diberikan muatan MK keterampilan sesuai pada bidangnya, musik ataupun tari. Dari seni musik mahasiswa diberikan bekal ketrampilan bermain instrument musik (keyboard, gitar, violin dan tiup) dan juga vokal. 

Data Dosen Pendidikan Seni Pertunjukan

Nama Jabatan
Idawati, S.Pd., M.A.. Ketua Program Studi Pendidikan Seni Pertunjukan
Syefriani, S.Pd., M.Pd. Sekretaris Program Studi Pendidikan Seni Pertunjukan
Dr. Nurmalinda, S. Kar., M.Pd.. Dosen
Dr. Hj. Tengku Ritawati, S.Sn., M.Pd. Dosen
Hj. Yahyar Erawati, S. Kar., M.Sn.. Dosen
Evadila, S.Sn., M.Sn. Dosen
Nike Suryani, S.Sn., M.Sn. Dosen
Ali Darsono, S.Pd., M.Pd. Dosen
Laila Fitriah, S.Sn., M.A. Dosen
Fatia Kurniati, S.Pd., M.Pd.. Dosen
Hengki Satria, S.Pd., M.Pd. Dosen