Jasmani

Universitas Islam Riau

Profil Pendidikan Jasmani

Terwujudnya FKIP UIR menjadi LPTK yang Unggul, Profesional dan Kompetitif dalam menghasilkan lulusan tenaga pendidik yang memiliki standar kompetensi sebagai pendidik dan tenaga kependidikan dengan menjunjung tinggi nilai-nilai moral keilmuan dan etika yang islami serta memiliki nilai-nilai kebanggaan dan kebangsaan sebagai warga negara Indonesia yang bermartabat. Sehingga Visi Program Studi Pendidikan Jasmani FKIP UIR adalah sebagai berikut:

 

“Menjadi Program Studi Berkelas Dunia Dibidang Pendidikan Jasmani Kesehatan Dan Rekreasi Berbasis Iman Dan Takwa Pada Tahun 2041”.

Sejarah Program Studi

Program Studi Pendidikan Jasmani Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau berdomisili di Pekanbaru didirikan berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No.0214/0/1986. Penerimaan mahasiswa Program Studi Pendidikan Jasmani awalnya dari Diploma 3 (D3) pada tahun 1986 s/d 1992 seiring dengan Srata 1 yang melakukan penerimaan dari tahun 1987 s/d Sekarang. Program Studi Pendidikan Jasmani  merupakan bagian dari 9 program studi yang ada di FKIP UIR. Pada saat program studi didirikan, Program Studi Pendidikan Jasmani memiliki 4 orang dosen. Saat ini Program Studi Pendidikan Jasmani terdiri dari 24 orang dosen tetap dengan kualifikasi Doktor dan Magister. Program Studi Pendidikan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau telah terakreditasi dengan peringkat akreditasi Baik berdasarkan Keputusan No. 1157/SK/BAN-PT/Akred/S/III/2021.

VISI KEILMUAN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI

Menjadi Program Studi Berkelas Dunia di Bidang Pendidikan Jasmani Berbasis Iman dan Taqwa Pada Tahun 2041.

MISI KEILMUAN PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI

  1. Menyelenggarakan pendidikan jasmani untuk menghasilkan lulusan berwawasan global dalam menguasai IPTEK berbasis iman dan takwa.
  2. Meningkatkan sumber daya, produktivitas, dan inovasi penelitian dan pengembangan di bidang Pendidikan Jasmani berbasis iman dan takwa.
  3. Meningkatkan sumber daya, produktivitas, dan inovasi pengabdian kepada masyarakat dan pengembangan di bidang Pendidikan Jasmani berbasis iman dan takwa.
  4. Peningkatan kualitas dan kuantitas Dakwah Islamiah Melalui Pembelajaran di bidang Pendidikan Jasmani berbasis iman dan takwa.

KURIKULUM MBKM TAHUN 2021 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI

Profil Lulusan

PL1

Guru Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi

Guru Penjaskesrek merupakan lulusan yang memiliki kemampuan mengajar sebagai guru Pendidikan jasmani di sekolah mulai dari sekolah dasar, guru SMP sederajat, Guru SMA Sederajat, Guru Penjas di SLB, Kepala Sekolah dan Pengawas) yang berkarakter keislaman

PL2

Edupreneur 

Lulusan memiliki kemampuan dalam berwirausaha dibidang Pendidikan seperti pengelola bimbingan belajar, instruktur olahraga, pengelola tempat kebugaran jasmani di masyarakat, dan mampu menyelenggarakan event-evant olahraga.

PL3

Toutor,Pembina, Intertainer dan instruktur Keolahragaan

Menjadi pelatih, pembina, dan instruktur olahraga di lembaga, sekolah, club dan masyarakat serta konsultan.

Tujuan Keilmuan

Tujuan Keilmuan Program Studi

Berdasarkan Visi dan Misi Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi FKIP UIR, maka untuk merealisasikan visi dan misi tersebut ditetapkan 4 (Empat) tujuan pencapaian yang dirinci dalam beberapa sasaran strategis yang menggambarkan indikator pencapaian Visi dan Misi Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi FKIP UIR keempat tujuan tersebut adalah:

  • Peningkatan kualitas layanan dan  lulusan yang berwawasan global dalam menguasai IPTEK berbasis iman dan takwa di bidang pendidikan jasmani kesehatan dan rekreasi
  • Peningkatan kualitas  lulusan yang berwawasan global yang berbasis iman dan takwa di bidang pendidikan jasmani kesehatan dan rekreasi
  • Meningkatkan sumber daya, produktivitas, dan inovasi pengabdian kepada masyarakat dan pengembangan di bidang pendidikan jasmani kesehatan dan rekreasi
  • Peningkatan kualitas dan kuantitas Dakwah Islamiah Melalui Pembelajaran di bidang pendidikan jasmani kesehatan dan rekreasi.